Sabtu, 24 Oktober 2009

Uniknya Festival Rawa Pening

Liputan6.com, Semarang:

Sejumlah nelayan ikut ambil bagian dalam lomba membersihkan enceng gondok di Rawa Pening, Semarang, Jawa Tengah, Sabtu (24/10). Festival yang untuk pertama kali digelar ini ditujukan sebagai upaya pelestarian kawasan Rawa Pening dari pencemaran lingkungan. Diharapkan festival ini mampu mengangkat potensi Rawa Pening sebagai obyek wisata yang bisa diandalkan.

Juara lomba ini adalah yang paling banyak mengumpulkan eceng gondok dalam waktu paling singkat. Setelah kawasan Rawa Pening bersih dari kepungan enceng gondok, dilanjutkan dengan lomba perahu tradisional. Festival lingkungan ini ditutup dengan lomba menangkap bebek. Puluhan bebek dilempar ke rawa untuk diperebutkan para peserta. Siapa yang beruntung, bisa mendapat hadiah jutaan rupiah.(JUM).

Note :
Penangan lingkungan memang harus diimingi hadiah baru bisa jalan ya ?

Tidak ada komentar:

Beautiful Animals