Minggu, 06 Desember 2009

BISNIS ONLINE MENGGIURKAN YANG HALAL DAN YANG HARAM

ANDA PERNAH MENERIMA PROMOSI BISNIS SEPERTI INI ?

  • ANDA TIDAK PERLU MEMBELI SOFTWARE PENGUMPUL UANG
  • ANDA TIDAK PERLU INSTALL SCRIPT PENGUMPUL UANG
  • ANDA TIDAK PERLU MEMBUAT/MEMBELI WEBSITE/BLOG
  • ANDA TIDAK PERLU MEMBUAT EBOOK DAN SEJENISNYA
  • ANDA TIDAK PERLU MEMBELI HOSTING DAN DOMAIN
Dan
  • BUKAN BISNIS MLM
  • BUKAN MONEY GAME
  • BUKAN PROGRAM FOREX
  • BUKAN SKEMA KAYA MENDADAK
  • BUKAN MERUPAKAN SKEMA PYRAMID
  • BUKAN ARISAN BERANTAI ATAU SEJENISNYA
  • BUKAN MERUPAKAN E-BOOK DAN SEJENISNYA
  • BUKAN PAY PER CLICK (klik iklan)  ATAU SEJENISNYA
  • BUKAN MERUPAKAN Software SMART MACHINE SYSTEM (SMS)
  • BISNIS INI 100% HALAL
Kata-kata tambahan dari promosinya adalah anda akan mendapatkan komisi sebesar 100% !! Uang akan mengalir ke rekening anda secara otomatis !! Anda akan menerima sebuah website replika dan mengikuti beberapa petunjuk untuk menjalankannya. Sekali kerja anda akan terkejut karena uang akan megalir terus ke rekening anda secara otomatis.

Atau di iklan baris anda melihat promosi : KERJA DI RUMAH, CUKUP 1 JAM SEHARI ANDA AKAN JADI JUTAWAN, BISNIS DI RUMAH MENGHASILKAN RIBUAN DOLLAR SEBULAN, dan banyak lagi bunyi iklan yang menggiurkan. Siapa yang tidak ingin kaya dengan kerja yang ringan ??

HEBAT BENER PROMOSI INI YA ? Tanpa susah payah dapat uang secara otomatis. Apakah ini penipuan ? Apakah uang yang dijanjikan itu bohong belaka ?


Memang benar bahwa uang akan masuk ke rekening anda sesuai dengan volume penjualan anda. Apa yang dijual dari bisnis online seperti itu ? HANYA REPLIKA WEBSITE !!
Ya... anda "hanya" menjual replika website, artinya anda hanya menjual tulisan internet atau webpage yang tidak ada manfaatnya bagi pembelinya kecuali ia menjualnya kembali. Orang yang membeli replika itu akan sangat dengan terpaksa menjual pula pada orang lain dengan rasa suka maupun tidak karena telah "kehilangan uangnya". Karena ia merasa telah kehilangan uang dengan membeli barang yang tidak ada gunanya. Tapi...., setelah ia mendapat uang, ia akan ketagihan untuk terus berusaha menjualnya dengan cara promosi online dimana-mana. Enak memang, menjual janji dengan mudah dapat uang, mendapatkan uang dengan cara ringan.

Oleh karena itu, bisnis online seperti itu dapat kita kategorikan sebagai bisnis "penipuan" karena barang itu tidak dapat digunakan untuk hal lainnya keculai menjualnya kembali. Pembeli tidak mendapatkan nilai tambah dari barang tersebut kecuali ada pembeli lainnya. JADI... APA BEDANYA DENGAN ARISAN BERANTAI, HANYA SAJA YANG INI TIDAK DISERTAI BUNGA.

APAKAH BISNIS SEPERTI INI HALAL ? Silahkan tanya pada keyakinan agama atau moral anda sendiri. Kalau anda tanya pada saya, jelas saya jawab bahwa ini adalah penipuan, karena boleh jadi anda mendapatkan uang dari pembeli yang tidak dapat menjualnya kembali. Sama seperti line terbawah dari sistem arisan berantai, hanya saja upline tertinggi tidak mendapatkan keuntungan dari perkembangan jaringan dibawahnya karena hasil penjualan 100% milik pemilik replika website tersebut. Lebih parah lagi kalau sistem komisi kurang dari 100%, berarti sisanya milik dari upline, sehingga pemilik upline tertinggi akan menjadi milyuner tanpa susah payah. MEREKA AKAN TERBAHAK-BAHAK MELIHAT DOWNLINE-NYA BEKERJA KERAS UNTUKNYA !! DAN ANDA IKUT MENERIMA DOSA DARI MENJUAL BARANG TIDAK BERGUNA TERSEBUT.

Bagaimana pembeli dapat tertipu dengan promosi seperti itu ? Pertama, bahwa promosi bisnis seperti itu selalu menawarkan kerja yang mudah dengan hasil yang luar biasa. Yang Kedua, penjelasan yang ada dalam webpage bisnis online tersebut selalu menyembunyikan kondisi, syarat-syarat, dan cara kerja yang sebenarnya. Yang dibicarakan adalah bagaimana uang berlipat-lipat mengalir ke dalam rekening anda dengan menampilkan juga beberapa TESTIMONIAL DARI PEMBELI YANG SUDAH BERHASIL, yang entah benar entah bikinan dia sendiri.ANDA AKAN MUDAH "TERHIPNOTIS" OLEH JANJI MEREKA.

Apakah semua promosi bisnis online disertai dengan penipuan ? Sebagian besar ya, karena menyembunyikan persyaratan yang sesungguhnya baru akan muncul ketika kita sudah membeli produknya. LOGIKANYA.. TIDAK ADA ORANG YANG BISA KAYA MENDADAK DENGAN KERJA RINGAN, TANPA HARUS BELAJAR SESUATU ATAU TANPA MELALUI PROSES KERJA YANG OPTIMAL. SEMUA BUTUH WAKTU, PIKIRAN/KEAHLIAN, TENAGA, BAHKAN UANG.

Ada beberapa jenis bisnis online yang sempat saya pelajari, diantaranya adalah :
  1. Promosi website seperti yang dijelaskan diatas.
  2. Promosi e-book yang dipaketkan dengan resell right (kuasa menjual kembali) dengan komisi yang biasanya antara 50% sampai 100%.
  3. Hak penjualan pulsa (keagenan pulsa HP) yang dipaketkan dengan komisi membangun jaringan market.
  4. Afiliasi (hak promosi) produk tertentu, seperti buku, web-hosting, atau jasa online lainnya dengan komisi yang biasanya kurang dari 30%. Hak afiliasi ini ada yang harus dibeli dan ada juga yang gratis.
  5. Promosi e-book gratis (biasanya mengenai internet marketing system) yang didalamnya terdapat promosi produk jasa lainnya yang harus dibayar, jadi promosi e-book disini merupakan penarik minat para calon pembeli (dalam hal ini, e-book bisa kita dapatkan tanpa harus membeli produk lainnya).
  6. Dan yang umum dilakukan adalah membuat website atau web-blog yang menyediakan informasi penting, seperti berita, pengetahuan, atau jasa iklan.
YANG MANA YANG SEBAIKNYA DAPAT DIIKUTI ? Yang jelas, jangan ikuti jenis yang pertama, karena itu murni merupakan penipuan, arisan berantai berkedok penjualan online. Selain itu, jenis seperti ini hanya akan mendatangkan uang sesaat, tidak terus menerus seperti yang dijanjikan, VERY LIMITED. Yang lainnya dapat diikuti dengan pengetahuan yang cukup terhadap produk yang ditawarkan, bagaimana cara dan proses promosi yang harus dijalankan, dan dimana anda dapat melakukan penawarannya. Juga harus dilihat apakah produknya dapat anda manfaatkan, misalnya untuk menambah pengetahuan mengelola blog atau website anda supaya lebih optimal dalam mengarungi online bisnis.

Umumnya, pebisnis online yang mempunyai orientasi jauh kedepan akan memulai dengan membuat website atau blog. Dengan keuletan dan kesabaran, mereka membangun websitenya sampai mendapatkan ranking di search engine (google misalnya), dan dengan demikian pihak ketiga akan dengan senang hati memasang iklan di website kita dan membayar dengan jumlah tertentu. Apabila pebisnis ini telah sukses mengembangkan websitenya, umumnya mereka lalu menghimpun teori-teori yang mereka dapatkan dari kesuksesannya dan membuat buku ataupun e-book. Maka bisnisnya akan lebih berkembang lagi. E-book yang dihasilkan mereka jual dengan sistem online multilevel, dan dari jaringan yang terbentuk oleh para pembeli, rupiah atau dollar terus mengalir dalam koceknya tanpa henti.

Berapa penghasilan para internet marketer itu ? Menakjubkan memang, jauh dibandingkan gaji seorang manajer perusahaan menengah, bahkan bisa lebih besar dari seorang manajer bank. 20 juta rupiah, 30 juta rupiah, 60 juta rupiah, sampai di atas 100 juta rupiah perbulan. Bahkan pebisnis online luar negeri mencapai penghasilan bersih lebih dari 1 milyar perbulan. lihat saja dalam tautan ini : http://daunbagus.com/mod.php?mod=publisher&op=viewarticle&artid=294.

Tapi ketahuilah bahwa mereka mencapai penghasilan sebesar itu dengan kerja keras dan dengan waktu yang cukup, jadi tidak serta merta.

Lantas apakah bisa berbisnis online tanpa harus memiliki website atau blog ? Bisa saja. Anda bisa menjual produk-produk online yang bersifat afiliasi atau reseller yang tidak mensyaratkan pemasangan di website. Anda akan mendapatkan kode url afiliasi khusus yang bisa digunakan sebagai link website anda sendiri (sama dengan website replika). Anda bisa memasangnya pada iklan-iklan online dan setiap mendapatkan pembeli, anda mendapatkan komisi. Hanya saja anda harus memiliki rekening bank, kartu kredit, atau rekening Paypal (rekening khusus untuk transaksi online berskala international yang link dengan kartu kredit; membuka rekening di Paypal tidak dipungut biaya).

Inilah beberapa produk online yang bisa diikuti untuk memulai bisnis online :

Produk berbayar : 
http://www.bisnis5milyar.net/?id=rully_agro (penjualan e-book internet marketing dan reseller dengan website replika, anda bisa belajar dasar-dasar internet marketing dari e-book yang diberikan)
http://rahasiablogging.com/?id=rully9964 (penjualan e-book rahasia sukses blogging dan reseller dengan website replika, e-book yang ditawarkan adalah prinsip-prinsip membuat dan mengelola blog yang baik disertai trik pengembangan bisnis online dari blog )

Produk Gratis :
http://www.10-free-ebooks.com/download/?aff=40495 (e-book gratis dan affiliasi web-hosting resell)
http://manage.baliorange.net/aff.php?aff=167 (afiliasi penjualan hosting di Bali)
http://id.shvoong.com/aff-73FFA/ (penulisan artikel pendek, referensi buku atau film, science, yang dibayar berdasakan persentase penghasilan penjualan iklan website)
http://www.freemonthlywebsites.com/?go=34357 (penjualan jasa pembuatan website gratis dengan hosting berlangganan, anda bisa mengikuti program afiliasinya saja secara gratis)
http://secure.hostgator.com/cgi-bin/affiliates/clickthru.cgi?id=rully9964 (penjualan jasa pembuatan website / domain gratis dengan hosting berlangganan, anda bisa mengikuti program afiliasinya saja secara gratis)
http://www.howtosellhosting.com/download/?aff=27351 (web hosting reseller yang menawarkan 114 e-book gratis kursus internet marketing, program afiliasi gratis)
http://davidlovelace.com/sales.php?a=101397&p=806 (formula bisnis internet, program afiliasi secara gratis)
http://rull9964.maverick66.hop.clickbank.net (software penghasil dollar dengan pengembangan website tersedia; program afiliasi secara gratis)
http://perfecttrafficstorm.com/aff/16340 (software otomatis pengembangan traffic website ; afiliasi gratis)
http://72065.powerbarclub.com (program survey website ; afiliasi untuk pengembangan jaringan gratis)
http://www.textlinks.com/promo.php?aff=17654 (penawaran traffic website system ; program afiliasi gratis)
http://www.howtosellhosting.com/download/?aff=27351 (program reseller webhosting; afiliasi gratis)
http://rull9964.123credit.hop.clickbank.net (formula bisnis melalui paypal, berupa e-book / program ; afiliasi gratis)



Anda penasaran ? silakan klik saja tautan di atas dan simak keterangan di dalamnya.


Semoga bermanfaat dan salam sukses online.


Tidak ada komentar:

Beautiful Animals